Kapolsek Muara Dua Bersama BNNP Kota Lhokseumawe Laksanakan Pelantikan Satgas dan Sosialisasi Bahaya Narkotika

    Kapolsek Muara Dua Bersama BNNP Kota Lhokseumawe Laksanakan Pelantikan Satgas dan Sosialisasi Bahaya Narkotika

    LHOKSEUMAWE - Kapolsek Muara Dua Polres Lhokseumawe Polda Aceh , hadir dalam acara pelantikan Satgas Sosialisasi dan Penyuluhan Bahaya Narkotika yang dilaksanakan hari ini di Aula Utama Kantor Kecamatan Muara Dua. Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang bahaya narkotika serta upaya pencegahan penyalahgunaannya di lingkungan sekitar Gampong keude Cunda Kec. Muara Dua Kota Lhokseumawe Senin. 08 Juli 2024 pagi.

    Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S. I. K melalui Kapolsek Muara Dua Ipda Roni, SH,  dalam sambutannya, menyampaikan apresiasi kepada perangkat Desa yang telah membentuk tim Satgas di Keude Cunda pentingnya peran Satgas dalam mengedukasi masyarakat tentang dampak negatif narkotika bagi individu, keluarga, dan masyarakat secara luas.diseputaran keude cunda, "Kami berkomitmen untuk terus mendukung kegiatan-kegiatan yang bertujuan untuk melindungi generasi muda dari ancaman narkotika, " pungkas Ipda Roni .

    Satgas yang baru dilantik akan terdiri dari unsur tokoh masyarakat, dan pemuda, serta perwakilan dari kepolisian setempat harus menjadi panutan dan bersih kepada masyarakat dengan tetap mengedepankan azas praduka tidak bersalah dalam mengamankan seseorang jangan sampai ada tindakan main hakim sendiri. mereka akan bekerjasama dalam menyusun program-program sosialisasi dan penyuluhan yang efektif, serta mengadakan kegiatan-kegiatan edukatif guna memberikan pemahaman yang lebih baik kepada masyarakat tentang bahaya narkotika. Tambah  kapolsek

    Nantinya para satgas yg dibentuk ini akan dilantik oleh kepala BBNP Aceh dan Walikota Lhokseumawe untuk diikrarkan janji menjadi anggota Satgas, dan Acara pelantikan ini dihadiri  oleh Kepala BNNP Lhokseumawe, AKBP Werdha Susetyo, SE, Muspika Muara Dua dan tim Satgas keude Cunda serta  tokoh-tokoh masyarakat, perwakilan dari dinas terkait, serta para pemuda Keude Cunda  Muara Dua. Diharapkan dengan terbentuknya Satgas ini, kesadaran masyarakat terhadap bahaya narkotika semakin meningkat, sehingga tercipta lingkungan yang lebih aman dan terhindar dari penyalahgunaan narkotika.

    Pelantikan Satgas Sosialisasi dan Penyuluhan Bahaya Narkotika ini diharapkan akan memberikan dampak positif yang signifikan dalam upaya pencegahan penyalahgunaan narkotika di wilayah Muara Dua Kota Lhokseumawe serta dilakukan pengecekan Tes Urin terhadap calon satgas gampong sebanyak 10 perseta dengan hasil negative 

    Arfiandi ST MM 

    Arfiandi ST MM

    Arfiandi ST MM

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Muara Batu amankan Penyaluran Bantuan...

    Artikel Berikutnya

    Penandatanganan Fakta Integritas Anti Narkoba,Personil...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Hendri Kampai: Kenapa Lapor Lagi? Emangnya Kantor Pajak Kerja Apa?

    Ikuti Kami